Medan.Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) akan mengelontarkan bantuan dana sebesar Rp 2 milyar kepada Palang Merah Indonesia (PMI)Sumut. Bantuan yang bersumber dari APBD Sumut tersebut dialokasikan untuk pembinaan dan pelatihan relawan seluruh PMI Kab/kota se Sumut serta kemanusiaan.
“Kami berharap,bantuan yang diberikan Pemerintah Sumatera Utara akan memompa semangat dalam pekerjaan,dalam tanggung jawab dan sosial di tengah-tengah masyarakat. kami juga terima kasih atas kehadiran PMI di Kabupaten/kota yang selama ini telah banyak membantu dalam penanggulangan bencana yang terjadi di daerah kita,” tegas Wakil Gubernur Sumatera Utara H.Musa Rajekshah, M.Hum. saat mewakili Gubernur Sumut di Pembukaan Musyawarah kerja PMI se-sumut di Hotel Grand Mercure Medan Jalan Perintis Kemerdekaan 26-27 Januari 2019.
Dikatannya,kondisi alam di Sumut tidak bisa diprediksi.beberapa daerah tidak disangka justru terjadi bencana. dengan kondisi tersebut diharapkan PMI Kabupaten/kota melalui provinsi dapat melakukan pelatihan-pelatihan kepada relawannya dan juga para pengurus supaya ketika terjadi bencana bisa teratasi. “sebab,PMI tidak hanya hanya kegiatan donor darah saja tetapi kegiatan sosial lainnya sesuai dengan Visi n Misi PMI yakni dicintai Masyarakat serta membantu Pemerintah.”.ujarnya
Wagubsu juga berharap para pengurus PMI Kab/kota bisa berkomunikasi dengan kepala daerah masing-masing. “kami(pemprovsu) juga akan memberitahukan nantinya kepada Bupati/Walikota untuk memberi perhatian,baik dari kantor ataupun anggaran juga.Karena peralatan-peralatan di Kabupaten/kota khususnya untuk penanggulangan bencana perlu juga kita stanby-kan. ke depan kita harapkan bisa lebih maksimal.” tutur Musa Rajekshah yang juga Ketua PMI Kota Medan.
Ketua PMI Sumut, DR. H RAHMAT SHAH menjelaskan,dalam keterbatasan,pihaknya terus melaksanakan tugas dan tanggung jawab di bidang kemanusiaan.selain di Sumut,pihaknya juga memberikan bantuan ke provinsi lain yang mengalami bencana.”seperti hari ini di lampung,kita ada beberapa tangki air dan relawan untuk dikirim kesana untuk membantu PMI lampung yang terkena bencana Gempa selat sunda di lampung. juga memberikan bantuan di Lombok dan Palu/donggala pasca gempa n tsunami di daerah tersebut dengan memberikan hampir Rp 500 juta.
disisi lain ketua menyampaikan kepada pengurus PMI di Kabupaten/kota se-sumut untuk tetap menjaga kekompakan serta kekeluargaan untuk mengembangkan PMI nya masing-masing sesuai dengan visi dan misi PMI demi dicintai masyarakat.
pada MUKERPROV tersebut.PMI Sumut resmi melepas seluruh aset yang ada kepada pengurus Kabupaten/kota dengan cuma-cuma.dengan catatan, aset yang diberikan dapat dirawat dan dimamfaatkan dalam hal kemanusiaan ataupun di keadaan bencana di daerah masing-masing untuk menjalankan tugas-tugas pelayanan di tengah-tengah masyarakat, “jika tidak,akan kami Tarik dan pindahkan ke PMI Kabupaten/kota lainnya yang membutuhkan.”uangkap ketua PMI Sumut.
No comment